JENIS ISTILAH KODE TARIF | TYPE RATE CODES DI HOTEL

JENIS-JENIS ISTILAH UNTUK SEBUAH KODE TARIF | TYPE RATE CODES YANG DI GUNAKAN UNTUK MENGIDENTIFIKASI SEBUAH HARGA DI HOTEL.
JENIS ISTILAH KODE TARIF | TYPE RATE CODES DI HOTEL

Jenis Kode Untuk Setiap Tarif Yang Digunakan Di Hotel

Hotel selalu memiliki lebih dari satu kategori kode tarif untuk setiap jenis kamar per malamnya. 

Kategori tarif kamar umumnya sesuai dengan jenis kamar yang tersedia yang dijual di hotel tersebut (Misalnya: Suite , Deluxe, Premier, Studio , Penthouse, dll.).

Tarif Kamar dan kode tarif juga dapat bervariasi sesuai dengan fitur kamar yang tersedia seperti ukuran kamar, lokasi, pemandangan, perabotan, dekorasi dll dan juga disesuaikan dengan harga pesaing.

Dengan adanya kode tarif ini akan membantu pihak perusahaan dalam menjual kamar dan layanannya sesuai dengan fasilitas yang disediakan untuk tamunya.

Ada beberapa klasifikasi tarif dalam menentukan setiap harga kamar kepada tamu.

Di bawah ini kode tarif Kamar Standar dan kode Tarif yang digunakan di industri perhotelan:

Rack Rate

Rack Rate adalah standar rate atau Published tarif yang ditetapkan oleh manajemen hotel untuk kategori/tipe kamar tertentu. Tarif Ini umumnya dicetak pada lembar tarif hotel dan rincian ini juga diserahkan kepada otoritas pemerintah daerah untuk perizinan hotel dan di beberapa negara kode ini untuk menentukan pada pajak negara. Dengan kata lain, tarif ini selalu tanpa diskon apa pun.

Corporate / Commercial Rate

Corporate or Commercial Rate adalah tarif yang ditawarkan kepada perusahaan yang jenis usahanya pada bidang travel dan tours yang satu jaringan pada industri pariwisata. Jenis tarif ini sangat bervariasi sesuai dengan besarnya volume bisnis suatu perusahaannya. Misalnya : NEG 1, COR1 dll.

ADHOC Rate Code

ADHOC Rate Code adalah adalah jenis tarif yang non standar yang ditawarkan hotel sebagai tarif khusus pada perusahaan untuk pertama kalinya ,yang biasanya hanya satu kali saja.

Group Rate

Group Rate adalah tarif khusus yang ditawarkan oleh hotel kepada suatu kelompok atau organisasi tertentu dalam melaksanakan pertemuan atau konvensi yang diselenggarakan di hotel mereka.

Promotional Rate Codes

Promotional Rate Codes adalah tarif yang ditawarkan kepada tamu dalam periode menginap yang singkat dan juga tamu diwajibkan untuk mempromosikan hunian kepada orang lain. Contohnya: Tarif Early Bird yaitu tamu menginap untuk waktu 3 hari namun dengan membayar cukup satu hari Dll.

Tarif ini juga biasanya menggunakan teknik marketing seperti menambahkan fasilitas wifi gratis selama 24 jam, breakfast dan welcome drink pada lembar promosi nya.

Incentive Rate Code

Incentive Rate Code adalah kode tarif yang ditawarkan kepada setiap individu yang tergabung dalam group ,asosiasi atau pemegang kartu keanggotaan khusus seperti Credit cards ,Amex / VISA / Master akan mendapatkan 5% discount untuk Rack Ratenya. Tarif ini biasanya selalu memberikan rujukan pada suatu bisnis potensial yang layanannya digunakan masyarakat tertentu.

Early-Bird Rate

Early-bird Rate adalah jenis tarif yang hanya dibuka 1 kali sehari sebelum kedatangan jadi kamu harus memesan kamar dalam kurun waktu jauh-jauh hari sebelum kedatangannya di hotel. Misalnya: Open only when 7 Days before arrival, 14 Days Before Arrival, 30 Days Before arrival

Family Rate

Family Rate adalah jenis tarif yang dipesan khusus untuk sebuah keluarga besar. Biasanya jenis tarif ini sudah termasuk biaya keseluruhan seperti tempat tidur tambahan dan beberapa kegiatan tambahan gratis untuk anak-anak.

Package Rate

Package Rate adalah jenis tarif yang mencakup pada satu kamar dan digabungkan dengan suatu acara atau aktivitas lain yang tersedia di hotel atau tempat yang satu manajemen grup dengan hotel tersebut.

Contohnya: Best of Bali paket yang mencakup ruangan, semua makanan, museum, tiket pesawat dll. Tarif ini akan jadi satu paket sederhana seperti menggabungkan beberapa paket makanan dan ada juga paket sewa pelayanan di dalam hotel dan ada juga seperti American Plan ( AP), Modified American Plan  (MAP), Continental Plan ( CP ) dll.

Best Available Rates ( BAR )

Best Available Rates ( BAR ) adalah jenis tarif yang diberi diskon terendah yang tersedia untuk beberapa hari tertentu atau hari spesial yang akan ditawarkan kepada setiap tamu oleh resepsionis front desk (FO). 

BAR tariff code ini ada berbagai jenis ,seperti:

a)  Dynamic BAR

Dynamic BAR adalah sebuah tingkatan tarif yang berbeda pada setiap kamar sesuai dengan fasilitas atau klasifikasi tertentu yang ditetapkan oleh perusahaan , promosi jenis ini dapat disesuaikan secara fleksibel dan dibuka tutup sesuai dengan yang ditetapkan manajemen.

Contoh Dynamic BAR Rate

BAR Level  | Open / Close when Occupancy Between

BAR -01     0% TO 25 %

BAR -02     26 % TO 35 %

BAR - 03     36% TO 50%

BAR - 04     51% TO 75%

BAR - 05     76% TO 100%

b) Daily BAR 

Daily BAR adalah jenis tarif setiap kamar pada jangka waktu harian yang telah ditentukan sebelumnya dan terlepas dari kategori kamar-kamar ( Run of the house). Tarif ini ditetapkan berdasarkan hari dalam seminggu atau bisa juga sesuai dengan hari musiman dengan permintaan kamar hotel terbanyak di suatu kota tertentu. 

Contoh Daily BAR Rate

 DATE            DAY         RATE ($)

19/10/2016     WED     200.00

20/10/2016     THU     200.00

21/10/2016     FRI     250.00

22/10/2016     SAT     250.00

23/10/2016     SUN     250.00

24/10/2016     MON     200.00

25/10/2016     TUE     200.00

Complimentary Rate

Complimentary Rate adalah tarif kamar yang digratiskan oleh manajemen hotel kepada tamu istimewa seperti pemimpin industri atau pejabat pemerintah dll.

House Use Rate

House use Rate adalah jenis tarif kamar yang digratiskan kepada seseorang atau staf hotel sendiri ,namun dengan maksud untuk menunjang kegiatan dan keperluan hotel itu sendiri.

Misalnya: Manager or duty room, In-house General / Resident manager room.

Zero Rate Code

Zero Rate Code adalah jenis tarif yang digunakan sebagai persyaratan memasang sebuah peralatan atau sistem hotel seperti PMS atau peralatan penunjang di hotel dll sesuai kesepakatan manajemen hotel dan group atau perusahaan yang membantu pihak hotel. Kamar ini akan ditandai sebagai Dummy rooms, Paymaster rooms and Group Master rooms. 

Virtual Rate / Follow Rates

Virtual Rate / Follow Rates adalah jenis kode tarif spesial khusus yang nilainya diturunkan dari kode tarif grup lainnya yang sudah ditetapkan. Seperti contohnya: BAR1 yang merupakan diskon 10% off on the Rack Rate.


Images Source By: freepik.com

LihatTutupKomentar